Sumber daya manusia (SDM) yang bereputasi tinggi adalah salah satu kunci penting dalam mewujudkan UGM sebagai Research Intensive University, dan pada akhirnya sebagai WCU. Keunggulan dalam Pendidikan (Teaching Excellence) dan Penelitian (Research Excellence) merupakan indikator kualitas SDM. Untuk meningkatkan kualitas SDM UGM khususnya dalam upaya meningkatkan kualitas riset, kuantitas publikasi serta sitasi yang meningkat, perlu adanya terobosan-terobosan yang dilakukan.
Manajemen Talenta merupakan kunci menuju penguatan kelembagaan akademik, percepatan produktivitas keilmuan, dan percepatan pertumbuhan menuju kepemimpinan akademik yang ditandai dengan proses yang selaras dan saling bersinergi dengan skenario mencapai 100 besar dunia. Tujuan Program-program Peningkatan Kualitas SDM adalaH: 1) Mengembangkan sistem perekrutan SDM secara khusus; 2) Meningkatkan rasio dosen/ mahasiswa; 3) Meningkatkan kualitas SDM secara menyeluruh, dengan menambah proporsi top scientist yang berkarya di UGM; 4) Meningkatkan kualitas penelitian.
UNIVERSITAS GADJAH MADA
TIM PENINGKATAN REPUTASI UGM
Kantor Jaminan Mutu
Gedung Pusat UGM, Lantai 2, Sayap Selatan
Bulaksumur, DI Yogyakarta, 55281
Indonesia
Phone: +62 (274) 6491964
wcu@ugm.ac.id